banner 970x250

DKP Jabar Serahkan Bantuan 2,2 juta Benih Udang Windu untuk KUD Mina Tambak se-Kabupaten Subang

DKP Jabar Serahkan Bantuan 2,2 juta Benih Udang Windu untuk KUD Mina Tambak se-Kabupaten Subang
DKP Jabar Serahkan Bantuan 2,2 juta Benih Udang Windu untuk KUD Mina Tambak se-Kabupaten Subang

Kab. Subang, Brilianews.com – Bupati Subang, H. Ruhimat menerima secara simbolis bantuan benih udang windu dari Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Jawa Barat untuk disalurkan kepada Koperasi Unit Desa (KUD) Mina Tambak se-Kabupaten Subang, di Desa Langensari, Blanakan pekan ini.

Total bantuan 2,2 juta benih udang windu, yang diserahkan dalam dua termin, melaui UPTD Perikanan Air Payau dan Laut Wilayah Selatan, Pangandaran.

Kepala DKP Provinsi Jawa Barat, Hermansyah mengatakan, penyerahan bantuan benih udang ini sebagai bentuk dukungan Pemerintah Provinsi dalam pembangunan di sektor kelautan dan perikanan.

Salah satunya ditujukan kepada Kabupaten Subang, yang beberapa waktu lalu dilanda bencana banjir dan menimbulkan kerugian yang cukup besar khususnya di sektor perikanan.

Baca Juga  Wagub Jabar Uu Ruzhanul Tinjau Sentra Vaksinasi BPBD Jabar di Karawang dan Bekasi

“Mudah-mudahan bantuan ini dapat bermanfaat bagi kita semua” ujar kepala DKP Provinsi Jabar.

Bupati Subang H. Rahmat menyampaikan ucapan terima kasih kepada DKP Provinsi Jawa Barat, yang telah menyerahkan bantuan untuk KUD Mina Tambak di Kabupaten Subang.

Bupati juga memohon agar Kabupaten Subang senantiasa mendapatkan perhatian khusus terkait pencegahan dan penanganan banjir tahunan di Kabupaten Subang, yang memberikan dampak kerugian khususnya bagi sektor tambak dan perikanan.

Selanjutnya Bupati berpesan kepada para petambak dan pengurus KUD Mina Tambak agar dapat memelihara dan merawat dengan baik benih bantuan tersebut.

Baca Juga  DPRD Jabar Apresiasi Keberhasilan Jabar Jadi Provinsi Termaju di Indonesia

“Ini merupakan bentuk kepedulian dari Pemerintah Provinsi. Mudah-mudahan ini dapat menjadi cikal bakal keberhasilan kita dalam usaha tambak, demi menuju kemakmuran dan kesejahteraan” ujar Bupati Subang.

Acara dilanjutkan dengan penebaran benih udang oleh Bupati Subang H. Rahmat bersama Kepala DKP Provinsi Jawa Barat Hermansyah.
(Afria)