banner 970x250

UPI Anugerahkan Gelar Doktor Kehormatan untuk Mien R Uno dan Peter Hywel Coleman

UPI Anugerahkan Gelar Doktor Kehormatan untuk Mien R Uno dan Peter Hywel Coleman
UPI Anugerahkan Gelar Doktor Kehormatan untuk Mien R Uno dan Peter Hywel Coleman

Bandung, Brilianews.com – Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) menganugerahkan gelar Doktor Kehormatan (Doktor Honoris Causa) kepada Mien R Uno dalam bidang kewirausahaan serta Peter Hywel Coleman, OBE., MA dalam bidang pendidikan dan kebijakan bahasa.

Upacara penganugerahan oleh Rektor UPI Prof.Dr.M.Solehuddin, berlangsung secara daring melalui aplikasi zoom dan luring digedung Achmad Sanusi kampus Bumi Siliwangi jalan Setiabudhi kota Bandung, Senin (18/20/2021).

Hadir dalam acara tersebut Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif dan Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga S Uno, yang mewakili ibunya Mien R Uno untuk menerima ijazah Doktor Kehormatan.

Dalam orasi ilmiahnya yang disampaikan secara virtual, Mien R Uno mengatakan, pengembangan wirausahawan dan kewirausahaan di negeri ini merupakan kebutuhan yang sangat mendesak.

Bukan sekadar menjadi solusi permasalahan ketenagakerjaan dan pengangguran yang dipicu oleh krisis ekonomi, munculnya wirausahawan yang tangguh bisa menjadi mesin pendorong bagi produktivitas nasional.

Menurut Mien Uno, pengembangan wirausahawan melalui lembaga pendidikan formal dan informal, dapat mewujudkan sumberdaya manusia yang mandiri.

“Ini bisa menjadi jawaban atas paradigma lulusan pendidikan Indonesia, yang masih dianggap sebagai pencari kerja bukan pencipta lapangan pekerjaan, ” ujarnya.

UPI Anugerahkan Gelar Doktor Kehormatan untuk Mien R Uno dan Peter Hywel Coleman
UPI Anugerahkan Gelar Doktor Kehormatan untuk Mien R Uno dan Peter Hywel Coleman

Menurut Ketua Tim Promotor Prof. Dr. Suryana, M.S, Mien R Uno adalah sarjana IKIP Bandung. Peraih 32 penghargaan antara lain sebagai tokoh inovatif, tokoh perempuam inspiratif Indonesia, perempuan tangguh dan bunda etik Indonesia ini sudah menghasilkan 9 buku yang dimuat di Library Congress Washington Amerika Serikat.

Baca Juga  Pemkot Bandung dan Pemkab Bandung Barat Kerja Sama Kembangkan Wisata

Dewan Pembina Mien R Uno Foundation ini kata Suryana,
berjasa dalam bidang pendidikan, beasiswa serta pengembangan kepemimpinan dan kewirausahaan bagi mahasiswa di Indonesia.

“Beliau memiliki komitmen dalam bidang akademik, pendidikan serta kemanusiaan, guna membangun karakter generasi muda dan masyarakat yang unggul, ” tuturnya.

Sementara Ketua Tim Promotor Peter Hywel Coleman, Prof. H. Fuad Abdul Hamied, M.A., Ph.D tertarik dengan
kepiawaian Peter Hywel dalam kontek bahasa global dengan meneliti kebijakan bahasa di dunia.

Dedikasi konsultan dalam survei bahasa dan pendidikan tersebut, mendapat penghargaan dari Ratu Inggris atad pengabdiannya di Indonesia.

“Yang menarik, Peter menulis 3 artikel tentang indonesia pada jurnal internasional dan melakukan kerjasama dengan lembaga pendidikan di indonesia. Salahsatunya projek pengelolaan pendidikan di madrasah,” katanya.

Dalam orasi ilmiahnya Peter mengingatkan kebijakan bahasa harus berdasarkan data dan bukan karena meniru atau atas dasar asumsi di negara lain.

UPI Anugerahkan Gelar Doktor Kehormatan untuk Mien R Uno dan Peter Hywel Coleman
UPI Anugerahkan Gelar Doktor Kehormatan untuk Mien R Uno dan Peter Hywel Coleman

Hal itu merujuk dari hasil kajiannya pada tahun 2011, tentang Rintisan Sekolah Bertaraf Internasional (RSBI) di Indonesia.

Baca Juga  15 Ribu Lebih Pelari Ikuti Pocari Sweat Run Indonesia Secara Hybrid

Peter yang juga konsultan pendidikan dari British Council dan dosen di Universitas Leeds Inggris menyebut, penggunaan bahasa Inggris sebagai bahasa pengantar dalam proses belajar mengajar, telah merusak kompetensi berbahasa Indonesia dari siswa.

“Mestinya, Indonesia menyiapkan siswa berwawasan internasional dengan bangga terhadap budaya bangsanya. Bukan nengubah cara penyampaian pelajaran menggunakan bahasa Inggris, ” pungkas dia.

Rektor UPI Prof.Dr.M.Solehuddin mengucapkan selamat dan sukses kepada Mien R Uno dan Peter Hywel Coleman, yang telah meraih doktor kehormatan dari UPI.

Rektor berharap penganugerahan gelar doktor kehormatan ini jadi pemicu bagi UPI, dalam mewujudkan cendekia yang unggul dan inovatif menyongsong era industri 4.0 dan masyarakat 5.0.

“Bidang bahasa dan wirausaha adalah dua bidang penting, yang harus jadi kompetensi bagi generasi muda, selain kompetensi 4C yakni Competensi, Critical thinking, Creativity, Collaboration, ” pungkas Rektor. (Ida)