banner 970x250

Youth Innovation Festival 2022, Ridwan Kamil: Anak Muda Harus Mampu Adaptasi Era Digital

Kota Bogor, Brilianews.com – Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menjadi pembicara pada Main Event Youth Innovation Festival (YIF) 2022 di Alun-Alun Kota Bogor, Minggu (21/8/2022).

Acara utama Youth Innovation Festival ini diselenggarakan secara luring. Alun – alun Kota Bogor dipilih karena sebagai tempat berkumpul anak muda, guna saling berbagi ide kreatif dan berjejaring.

Alun – alun kota juga menjadi tempat diskusi anak muda dan menjadi venue post event untuk KTT Y20.

Baca Juga  Darra dan Ahmad Dinobatkan Jadi Mojang Jajaka Pinilih Kota Bandung 2024

YIF 2022 berfokus pada empat tema prioritas Y20, yaitu ketenagakerjaan pemuda, transformasi digital, planet layak huni dan berkelanjutan, keberagaman dan inklusi.

Gubernur menegaskan Pemda Provinsi Jabar selalu merespons aspirasi dan inspirasi generasi muda, mengingat mayoritas penduduk Jawa Barat diisi oleh para pemuda, dengan menghadirkan berbagai creative center sebagai fasilitas ruang publik dalam menggelar kegiatan positif dan inovatif.

“Fenomena Citayam Fashion Week itu menandakan ruang publik dibutuhkan, jangan disepelekan. Ruangnya bagus kegiatannya insyaallah positif. Tidak ada ruang ya tidak ada kegiatan positif,” pungkasnya. (Afr/ Adi)