banner 970x250

Antisipasi Penyebaran PMK, DKPP Jabar Lakukan Pendataan Hewan Ternak

Bandung, Brilianews.com – Dinas Ketahanan Pangan dan Peternakan Provinsi Jawa Barat, melakukan penandaan dan pendataan terhadap hewan ternak yang dipelihara oleh para peternak.

Kepala Bidang Produksi Peternakan Dinas Ketahanan Pangan dan Peternakan Provinsi Jawa Barat (DKPP Jabar) Siti Rochani mengatakan, pendataan dilakukan sebagai upaya untuk mencegah penularan virus Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) pada hewan ternak yang ada di Jawa Barat.

Penandaan dan pendataan dilakukan di seluruh pasar hewan Kabupaten/Kota yang ada di Jawa Barat.

“Kalau penandaan sudah ada di 5.900 ekor hewan,” ujarnya di Bandung pekan ini.

Selain penandaan dan pendataan, Siti juga menyebutkan DKPP secara masif melakukan vaksinasi hewan PMK di setiap Kabupaten/Kota di Jawa Barat.

Siti menambahkan daging hewan ternak yang terpapar PMK, aman dikonsumsi oleh manusia.

Pasalnya, virus PMK hanya menular melalui hewan saja.

Baca Juga  Bey Machmudin Apresiasi Jabar Hattrick Juara Umum

“Jadi tidak terkontaminasi dari hewan ke makanan, hanya antar hewan saja, ” ujar Siti. (Afr)