banner 970x250

Nataru 2022/2023, Pelanggan KAI Daop 2 Bandung Naik 89 Persen

Bandung, BriliaNews.com – Pada masa Libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2022/2023, KAI Daop 2 Bandung melayani Lebih dari satu juta pelanggan.

Selama periode 22 Desember 2022 s/d 8 Januari 2023 tersebut, jumlah pelanggan naik 89% dibanding periode yang sama tahun lalu, dengan jumlah pelanggan 536.817 pelanggan.

Manager Humas PT KAI Daop 2 Bandung, Mahendro Trang Bawono menuturkan,
pelanggan yang dilayani terdiri atas 219.557 pelanggan KA Jarak Jauh dan 801.568 pelanggan KA Lokal.

“Seluruh pelanggan tersebut dipastikan terlayani dengan baik, sesuai aturan yang ditetapkan oleh pemerintah,” ujar Mahendro di Bandung, Senin (9/1/2023).

Baca Juga  PT LEN Beri Makan Siang dan Kenalkan Dunia Engineering pada 600 Siswa SD di Kabupaten Subang

Mahendro menambahkan, pada masa Angkutan Nataru 2022/2023 ini, Daop 2 Bandung mengoperasikan 445 perjalanan KA Jarak Jauh dan 1.116 perjalanan KA Lokal selama 18 hari tanpa ada hambatan.

Puncak angkutan terjadi pada 1 Januari 2023 dengan jumlah pelanggan 73.332 orang.

“Semua operasional perjalanan KA selama masa angkutan Nataru berjalan aman, lancar, tidak ada hambatan atau zero accident,” ujarnya.

Dengan capaian ini, Mahendro mengucapkan terima kasih kepada para pelanggan yang telah memilih kereta api, sebagai moda transportasi selama masa Nataru dan disiplin mematuhi protokol kesehatan yang telah ditetapkan.

“KAI Daop 2 Bandung akan terus konsisten menerapkan protokol kesehatan dengan ketat selama dalam perjalanan dan di stasiun, agar kereta api tetap menjadi moda transportasi yang aman, nyaman, selamat dan sehat sampai di tujuan,” tutup Mahendro.

Baca Juga  Tingkat Komponen Dalam Negeri Vaksin Covid-19 Indonesia Diatas 70%

Pewarta : Adi
Editor : Ida