banner 970x250

Pemerintah Pastikan SPKLU Aman Melayani Pemudik Lebaran di Jawa dan Sumatera

Jakarta, BriliaNews.com – Menjelang mudik Lebaran, pemerintah Indonesia memastikan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) di sejumlah titik jalur mudik pulau Jawa dan Sumatera, siap mengantisipasi lonjakan kendaraan listrik berbasis baterai (KLBB) roda empat yang mengaspal di jalur mudik.

Hal tersebut disampaikan Deputi Bidang Koordinasi Infrastruktur dan Transportasi Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Kemenko Marves) Rachmat Kaimuddin, Kamis (04/04/2024).

Rachmat Kaimuddin
mengatakan, PT. Perusahaan Listrik Negara (PLN) dan mitra telah menambah sekitar 175 SPKLU di rest area sepanjang tol trans Jawa dan Sumatera, sehingga kini total SPKLU sebanyak 239 di area tersebut. Selain itu, PLN telah menyiapkan tiga SPKLU mobile yang siap melayani pengguna KLBB roda empat di jalur mudik utama.

Baca Juga  Tingkatkan Pelayanan Publik, Pemdaprov Jabar Luncurkan SMART JABAR

“Pemerintah bersama pemangku kepentingan terkait sudah melakukan perhitungan dengan cermat dan seksama, memastikan kesiapan dan kecukupan daya SPKLU untuk kebutuhan mudik dengan kendaraan listrik roda empat,” ujar Deputi Rachmat.

“Oleh karena itu pesan kami kepada masyarakat pengguna kendaraan listrik roda empat apapun brand-nya jangan ragu untuk mudik dengan kendaraan listrk, Insya Allah kami pastikan aman dan nyaman,” tambahnya.

Diketahui, Pulau Jawa menjadi fokus area penambahan SPLKU mengingat dalam tiga tahun terakhir, sekitar 92 persen dari kenaikan penjualan KLBB roda empat berpusat di pulau Jawa. Penjualan KLBB roda empat melonjak sebesar 10 kali lipat dari tahun 2021 dengan angka penjualan meningkat dari 1,278 unit pada 2021 hingga 12.248 di tahun 2023.  

Baca Juga  Presiden Jokowi akan Nyoblos di TPS 10 Kelurahan Gambir Jakarta

Editor : Afrida