banner 970x250

Angkutan Nataru, Tiket KA dari Bandung Tujuan Barat dan Timur Masih Tersedia

Kota Bandung, Brilianews.com – Tiket kereta api dari Bandung tujuan Jakarta, Jawa Tengah dan Jawa pada masa angkutan Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 (Nataru), masih cukup tersedia.

Pemesanan tiket dapat dilakukan mulai 45 hari sebelum keberangkatan atau H-45. Sedangkan masa angkutan Nataru, ditetapkan dari tanggal 22 Desember 2022 sampai 8 januari 2023.

Manager humas PT KAI Daop 2 Bandung Kuswardojo mengatakan, sejak penjualan tiket untuk masa angkutan Nataru dibuka 7 November lalu, telah terjual 8.926 tiket.

“Penjualan terbanyak untuk keberangkatan 23 Desember 2023 atau dua hari jelang perayaan Natal sebanyak 1.748 tiket,” kata Kuswardojo dalam siaran persnya, Jum’at (18/11/2022).

Baca Juga  Perusahaan Tercatat di Tiga Papan Pencatatan BEI, Tawarkan Alternatif Bagi Calon Investor

Kuswardojo menuturkan dari total tiket yang terjual, relasi ke Jawa Tengah dan Jawa Timur masih menjadi tujuan Favorite perjalanan pada masa Nataru.

“Jawa Tengah dan Jawa Timur, merupakan tujuan paling diminati untuk libur Nataru, ” ujarnya.

Ia mengimbau para calon pemakai jasa hati – hati memasukkan data identitas dan tanggal keberangkatan saat melakukan pemesanan, agar tidak terjadi kesalahan.

Sedangkan calon pengguna KA Jarak Jauh yang belum melaksanakan Vaksin booster, dapat melaksanakan Vaksin di stasiun Bandung dan Kiaracondong.

Baca Juga  Legislator Daddy Rohanady Pertanyakan Belum Beroperasinya TPPAS Lulut Nambo di Kabupaten Bogor

Vaksin booster sebagai salah satu syarat perjalanan jarak jauh, sesuai SE Kemenhub No 84 tahun 2022.

“Vaksin dapat dilaksanakan 1 hari sebelum keberangkatan,” pungkasnya. (Ida)