banner 970x250

Posyandu Kini Gunakan Antropometri KIT Sebagai Alat Ukur Anak Balita

Kota Bandung, BriliaNews.com – Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Bandung, menyerahkan 358 antropometri kit kepada Pos Pelayanan Terpadu (Posyandu)

Antropometri Kit merupakan paket alat yang berfungsi untuk menilai ukuran, proporsi dan komposisi tubuh manusia.

Antropometri Kit juga alat penting dalam mendeteksi stunting pada anak.

Ketua TP PKK Kota Bandung, Yunimar Mulyana mengatakan untuk mendeteksi stunting, alat ini harus berstandar Kemenkes (Kementerian Kesehatan) dan mengacu pada Permenkes (Peraturan Menteri Kesehatan) No. 2 tahun 2020 tentang Standar Antropometri Anak.

Baca Juga  Perempuan Harus Percaya Diri Dalam Berwirausaha

“Terima kasih kepada Dinas Kesehatan telah memberikan fasilitas alat ukur untuk posyandu. Hal ini sebagai upaya keseragaman alat ukur disemua posyandu,” kata Yunimar Mulyana, pada Penyerahan Alat Posyandu Antropometrik Kit di Gedung PKK Kota Bandung, Jumat (27/1/2023).

Yunimar menyampaikan, tahap pertama Antropometri Kit diberikan kepada 358 posyandu, yang masuk dalam anggaran tahun 2022. Sementara tahun 2023 ini, alat ukur tersebut akan diberikan 300 Posyandu.

“Saat ini ada 358 Posyandu penerima pertama alat ukur,” katanya.

Baca Juga  Obati Rindu Ramadhan Dengan Paket Berbuka eL Moonlight Ramadhan di eL Hotel Royale Bandung

Ia menambahkan, jumlah posyandu di Kota Bandung sebanyak 1.900 posyandu, yang nantinya akan terfasilitasi semua oleh antropometri kit.

(Afr)