banner 970x250

Ratusan Produk Fashion Karya Designer Indonesia, Akan Diperagakan pada New York Indonesia Fashion Week

Bandung, BriliaNews.com – Ratusan produk fashion lokal karya designer Indonesia, akan diperagakan pada New York Indonesia Fashion Week (NYIFW), 11 Februari 2023 di New York Amerika Serikat.

Peragaan tersebut diselenggarakan atas kerjasama Yayasan Indonesia Fashion Arts and Festival (IFAF) dengan penyelenggara event fashion di New York, Vanny Tousignant yang sudah beberapa kali menyelenggarakan New York Indonesia Fashion Week (NYIFW).

Founder IFAF sekaligus istri Wakil Gubernur Jawa Barat, Lina Marlina Ruzhan mengatakan, pada event tersebut akan diperagakan 120 produk fashion karya terbaik 13 designer dari berbagai daerah di Indonesia, 7 diantaranya dari Jawa Barat. Sisanya dari DKI Jakarta, Sulawesi dan Bali.

Terkait produk fashion yang akan diperagakan dari Jawa Barat, Lina menyatakan pihaknya memberi keleluasaan kepada para designer.

“Mau batik, mau bordir, mau aksesoris, pokoknya khas Jawa Barat. Pokoknya kami sih minta dari Jabar bawa produk yang menampilkan khas Jabar,” katanya pada konferensi pers di Gedung Sate Bandung, Rabu (1/2/2023).

Baca Juga  32 ASN Positif Covid-19, Fasilitas dan Area Publik Gedung Sate Ditutup Sementara

Lina menjelaskan, target utama event ini bukan untuk menjual produk melainkan branding, agar produknya bisa berkembang lebih luas baik didalam maupun luar negeri.

“Targetnya ialah supaya omset penjualan mereka meningkat. Ada produk fashion Indonesia, Erigo, yang mengikuti New York Fashion Week (NYFW) tahun lalu. Mereka tidak berjualan di sana, tapi tetap menjual di Indonesia. Penjualan mereka semakin meningkat setelah mereka bisa branding di NYFW,” jelas Lina.

Walau begitu, Lina berharap event ini dapat membuka peluang, fashion Indonesia bisa menjalin kerjasama bisnis fashion di luar negeri.

“Kami berharap Event NYIF ini dapat mengangkat brand para designer dan mendapatkan bussiness matching serta membuka peluang para designer untuk bisa menjalin kerjasama bisnis fashion di luar negeri, yang efeknya akan meningkatkan perekonomian di dalam negeri,” ucapnya.

Baca Juga  Denmark Akan Bangun Pembangkit Listrik Tenaga Bayu di Garut Selatan

Lebih lanjut dikatakan Lina Marlina, selain fashion show semua designer juga akan melakukan kunjungan ke Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) di New York.

Namun agenda utamanya adalah fashion show di event New York Indonesia Fashion Week yang akan diselenggarakan di atas kapal pesiar pada 11 Februari 2023.

“Para designer juga mendapat kesempatan untuk branding melalui mini show sekaligus opening store kota Delaware,” pungkasnya.
(Adi)