banner 970x250

Idul Adha 2023, DPW PKS Jawa Barat Bagikan Lebih dari 2000 Ekor Hewan Kurban

Kota Bandung, BriliaNews.com – Dewan Pimpinan Tingkat Wilayah Partai Keadilan Sejahtera Provinsi Jawa Barat (DPTW PKS Jabar) merayakan Idul Adha atau Idul Qurban 1444 H, dengan membagikan 2.429 ekor hewan kurban kepada masyarakat di sekitar kantor partai, ormas dan panti asuhan di Jawa Barat.

Hewan kurban tersebut terdiri atas 629 ekor sapi dan 1800 ekor kambing.

Ketua DPW PKS Jabar Dr. H. Haru Suandharu mengatakan, pembagian daging hewan kurban ini merupakan rangkaian kegiatan berbagi daging kurban dari Dewan Pengurus Pusat PKS (DPP PKS), yang mengusung tema “Kurban Kita Bahagiakan Rakyat.”

“Target dari DPP 1,8 juta paket untuk seluruh Indonesia, dan alhamdulillah tahun ini ada kenaikan sekitar 27% dari tahun sebelumnya,” kata Haru di Kantor DPW PKS Jabar, jalan Soekarno Hatta Kota Bandung, Sabtu (1/7/2023).

Haru yang kini menjabat sebagai Ketua Fraksi PKS DPRD Prov. Jabar mengatakan, sesuai arahan DPP daging kurban ini dibagikan khususnya kepada masyarakat yang ada di sekitar kantor partai.

“Jadi jangan sampai kita tidak memperhatikan masyarakat di sekitar kantor partai,” tuturnya.

Sedangkan hewan kurban hidup diberikan kepada ormas, panti asuhan, dan juga masyarakat yang membutuhkan atau masyarakat duafa.

Baca Juga  Antisipasi Kasus Monkeypox, Pemdaprov Jabar Siapkan Rumah Sakit

“Kemudian ada juga yang dibagikan kepada kader-kader PKS di daerah yang masih sedikit anggotanya, sehingga bisa membantu mereka dalam bersosialisasi dengan masyarakat di tempat mereka masing-masing,” ujar Haru.

Ia berharap pembagian daging kurban ini dapat memberikan kesejahteraan sekaligus meningkatkan gizi masyarakat.

“Dengan demikian PKS ikut berkontribusi untuk meningkatkan gizi masyarakat, sehingga-mudah-mudahan ke depan kita bisa menghadirkan kesejahteraan masyarakat, khususnya di Jawa Barat,” harapnya.

Menjawab pertanyaan wartawan mengenai Pemilu Legislatif (Pileg) 2024, Haru mengungkapkan berdasarkan hasil musyawarah wilayah (muswil), target pileg Jabar itu minimal naik 2x lipat.

“Kemarin masih 17,5 persen kursi PKS di Jabar. Mudah-mudahan minimal bisa sampai 35 persen,” tuturnya.

Haru mengungkapkan DPP PKS menaruh harapan besar kepada PKS Jawa Barat. Salah satu alasannya, karena PKS pernah memenangkan Gubernur Jabar yang menjabat selama dua periode, yaitu Kang Aher.

Menanggapi hal itu, Haru Suandharu meminta semua anggota PKS, baik pejabat publik PKS, anggota dewan pusat provinsi kota kabupaten dan para Bakal Calon Anggota Dewan, agar meningkatkan intensitas dalam berinteraksi dengan masyarakat.

“Dengarkan kebutuhan mereka apa. Tentu tidak hanya pada hari ini saja ketika Idul Kurban. Masih banyak PR di Jabar yang harus diselesaikan,” tuturnya.

Baca Juga  Imbas Gangguan Operasional KA Argo Semeru, Daop 2 Bandung Lakukan Pola Rekayasa Operasi

“Bagaimana bisa menangkap itu, kemudian bisa menghadirkan solusi baik sebagai kepala daerah, sebagai anggota dewan ataupun sebagai pengurus partai, apa saja yang mereka perlukan, kita advokasi. Karena sekarang PKS punya tagline Pembela Rakyat,” tambahnya.

Terkait isu terakhir yaitu majunya Putra Presiden Jokowi, Kaesang dalam Pilkada Walikota Depok, ia menegaskan pihaknya tidak menganggap sebagai ancaman. Justru hal ini bisa dijadikan penyemangat untuk kader PKS di Kota Depok.

“Saya kira itu penyemangat kader-kader PKS Depok, karena putra Presiden akan turun di Depok. Jadi kader PKS di Kota Depok harus siap-siap. Bisa jadi koalisi, ataupun berhadap-hadapan ya kita sama-sama siap,” tuturnya.

Pewarta : Adi
Editor       : Afrida