banner 970x250

Menparekraf Resmikan Wisata Religi di Kota Bandung

Kota Bandung, BriliaNews.com – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf/Kabaparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno, meresmikan wisata religi bertajuk “Wisata Qur’an”, pada acara Leaders Forum Wisata Al-Qur’an di Syaamil Quran, kota Bandung, Kamis (4/4/2024)

Wisata religi ini diinisiasi oleh Syaamil Quran, Bandung, sebagai salah satu institusi yang peduli terhadap kitab suci Al-Qur’an dan penyebarannya.

Sandiaga Uno mengatakan bahwa Wisata Quran ini bukan sekadar daya tarik wisata biasa untuk melihat inovasi dan kreativitas desain Al-Qur’an, tetapi juga meningkatkan pemahaman terhadap kitab suci Al-Qur’an sehingga nilai-nilai yang terkandung di dalamnya dapat tersampaikan.

Baca Juga  Bandara Kertajati Siap Hadapi Arus Mudik Lebaran 2024

Dikatakannya, Wisata Qur’an merupakan salah satu bentuk wisata religi di Kota Bandung yang mengajak wisatawan melihat proses pembuatan mushaf Al Quran dari A-Z.

“Terus terang ini pertama kali saya meresmikan Wisata Qur’an dan ini betul-betul terobosan baru, inovasi, adaptasi, dan kolaborasi. Kita membuka pintu bagi siapapun yang ingin mendalami kekayaan Al-Qur’an. Wisata ini bukan hanya untuk umat Islam, tetapi untuk seluruh umat manusia yang ingin memahami dan merasakan kehadiran Al-Qur’an dalam hidup mereka,” katanya.

Sandiaga menuturkan, wisata Quran bukan hanya bagian dari pariwisata, namun juga menjadi bagian dari sektor ekonomi kreatif, karena terdapat dua subsektor kreatif yang ditonjolkan yaitu penerbit dan desain.

Baca Juga  Takziah ke Ridwan Kamil, Yana tak Kuasa Tahan Air Mata

“Saya melihat inovasi dan kreativitas desain Al-Qur’an ini lebih menarik, dan lebih meningkatkan pemahaman kita, serta nilai-nilai yang terkandung dalam Al-Qur’an ini bisa tersampaikan,” ujarnya.

Editor : Afrida