banner 970x250

Sosialisasi Perda PPA,Thoriqoh Nashrullah Sebut Perempuan Punya Peran Strategis Dalam Pembinaan Anak

Kab. Bandung, BrilisNews.com – Setiap anak harus mendapat perlindungan, agar dapat melaksanakan hak dan kewajibannya demi perkembangan dan pertumbuhan anak.

Dengan demikian akan terbentuk anak yang berkualitas dan paripurna baik fisik psikis maupun kompetensinya, sebagai aset bangsa.

Guna mewujudkan harapan tersebut dibutuhkan pembinaan yang melibatkan seluruh stakeholder dan lingkungan tempat anak berinteraksi, salah satunya keluarga.

“Khusus peran keluarga, ibu memegang peran sentral dalam mendidik dan membina anak,” kata anggota DPRD Jabar provinsi Jawa Barat Dapil II (Kabupaten Bandung), Hj.Thoriqoh Nashrullah Fitriyah ST.,ME.,Sy., disela kegiatan penyebarluasan Perda di Soreang Kabupaten Bandung, baru-baru ini

Menurut Thoriqoh, pembinaan anak dari sisi regulasi telah diatur dalam Perda yakni Perda Nomor 3 Tahun 2021 tentang Penyelenggaraan Perlindungan Anak (PPA).

Perda PPA yang memuat 13 Bab dan 60 pasal itu pada prinsipnya merupakan upaya untuk merawat kelangsungan generasi penerus bangsa.

Baca Juga  Pemda Provinsi Pastikan Kontingen Peparnas Jabar Dapat Fasilitas Baik

Upaya merawat anak sebagai generasi muda, salah satunya diimplementasikan dalam ruang pembinaan di berbagai lingkungan, mulai keluarga, sekolah dan lingkungan sosial lainnya.

“Dalam kondisi keluarga memegang peran sentral untuk memberikan perlindungan kepada anak” kata Sekretaris Fraksi PAN DPRD Jabar tersebut.

Ia mengatakan, perlindungan anak terbesar ada ditangan perempuan sebagai ibu, karena secara faktual ibu (yang tidak bekerja diluar rumah) merupakan orang tua yang mempunyai waktu paling lama di rumah sehingga tanggung jawab ibu dalam mendidik anak sangat besar.

Sehubungan dengan hal itu, Perda tentang PPA harus disosialisasikan kepada masyarakat terutama kaum perempuan.

“Melalui pemahaman atas Perda ini kaum perempuan diharapkan mempunyai wawasan yang luas tentang mendidik anak yang tepat, sehingga anak ada dalam kondisi fisik dan psikis sehat serta mempunyai karakter yang baik di lingkungan” terangnya.

Baca Juga  Suharyanto : Pola Penanganan PMK di Jabar Sudah Berjalan Baik

Thoriqoh menyebut peran pemerintah dalam pembinaan anak juga sangat penting. Peran itu bisa diwujudkan melalui program dan kegiatan untuk membina anak.

Saat ini salah satu program yang sudah diwujudkan adalah program layak anak.

“Dukungan sarana dan
prasarana bagi pengembangan kreativitas anak itu, perlu untuk dilanjutkan,” ujar Thoriqoh.

(Adi)